Satelit Mata-Mata Iran Fajr Akan Segera Diluncurkan

Dilansir dari gulfnews.com Iran akan segera meluncurkan satelit mata-mata yang dijuluki "Fajr" dalam beberapa bulan mendatang, mentri pertahanan iran Vahidi Ahmad mengatakan laporan ini pada kantor berita resmi iran IRNA.

Iran akan mengudarakan dua satelitnya Fajar dan Rasad ke angkasa. Kantor berita iran mengatakan bahwa satelit Fajr akan menjadi satelit mata-mata yang beroperasi dengan energi surya.

Satelit ini berbeda dari model-model sebelumnya karena mereka memiliki sistem bahan bakar yang lebih baik dan dapat mengudara dalam jangka waktu yang lebih lama.

Vahidi mengatakan Rasad 1 akan dikirimkan kepada kementrian komunikasi dan diluncurkan pada ulang tahun ke-32 revolusi islam 1979 yang jatuh pada tanggal 11 Februari 2011.

sekedar mengingatkan pada bulan Februari 2009, Iran berhasil meluncurkan satelit peratama buatan lokal yang diberi nama  omid.

0 comments:

Post a Comment